Warga Diiminta Jaga Kondusifitas Wilayah

MATARAMRADIO.COM, Mataram – Warga Monjok dan Taliwang diminta menjaga kondusifitas wilayah usai adanya kesepakatan damai setelah terjadinya bentrok antar warga beberapa waktu lalu yang mengakibatkan tiga orang polisi terluka.

Selain itu, dengan terjaganya kondusifitas wilayah maka roda ekonomi dapat berjalan normal.


“Sekarang masyarakat sudah berani berjualan sampai malam. Tolong jaga kondusifitas wilayah,” ujar Ahmad Azhari Ma’ruf saat akan diperiksa sebagai saksi atas kasus bentrokan warga Taliiwang – Monjok, Rabu (11/10/23).

BACA JUGA:  634 Personel Siap Amankan Pilwalkot


Ahmad Azhari berharap para pemuda lebih jeli dalam menilai suatu persoalan dan tidak terbawa emosi.


“Semoga anak-anak lebih dewasa dalam menghadapi masalah dan retorika,” kata Azhari yang juga Ketua DPC PAN Cakranegara


Ahmad Azhari meminta kondisi yang sudah 100 persen kondusif ini bisa dipertahankan sehingga masyarakat dapat beraktifitas secara normal. (MRC03).

BACA JUGA:  Tiga Kecamatan di Lobar Masuk Pengamanan Rawan Pemilu