Kena Pneumonia dan Covid 19, Lata Mangeshkar Masuk ICU

MATARAMRADIO.COM – Penyanyi Wanita India Legendaris Lata Mangeshkar dikabarkan masuk Unit perawatan Intensif atau ICU di Rumah Sakit Breach Candy Mumbai sejak tiga hari terakhir.

Dokter yang merawatnya menyatakan bahwa penyanyi veteran yang akrab disapa Lata Ji ini perlu terus dipantau kondisi kesehatannya.”Dia butuh waktu untuk pulih karena usianya yang sudah tua,”kata dr Pratit Samdani, dokter spesialis yang merawat Lata Ji seperti dikutip dari Times Of India.


Disebutkan, penyanyi legendaris India ini harus dirawat di Ruang ICU selama 10-12 hari lagi di bawah pengawasan karena Lata ji juga menderita pneumonia bersama dengan COVID-19.

BACA JUGA:  Amankan Produk Pangan Berbahaya, BBPOM Mataram Sidak 10 Pasar Rakyat di Lombok


Sementara itu, Usha Mangeshkar, saudara perempuan Lata Ji mengungkapkan kondisi kakaknya semakin membaik. ‘Dia jauh lebih baik sekarang. Corona ka koi asar nahi hai uspe. Dia menderita sedikit radang paru-paru, hidung tersumbat, yang kurasa harus dibersihkan hari ini. Dia baik-baik saja sekarang dan dalam satu atau dua hari dia akan dipulangkan,”ungkapnya seperti dilansir E Times.

Tentang Lata Mangeshkar

Lata Mangeshkar dikenal sebagai penyanyi Bulbul India, salah satu penyanyi lagu India yang paling menonjol dan sangat dihormati. Dia telah memenangkan penghargaan yang tak terhitung banyaknya termasuk empat penghargaan Filmfare untuk penyanyi playback dan dua penghargaan khusus Filmfare India.

BACA JUGA:  Warga Lombok Diminta Hentikan Polemik Bandara Internasional Zainudin Abdul Majid


Karir menyanyi playbacknya dimulai pada pertengahan 1940-an untuk mengisi OST film seperti Aap ki seva mein (1946) dan Badi maa (1945). Dalam karir menyanyinya, yang berlangsung selama tujuh dekade, ia telah bekerja dengan hampir semua komposer musik termasuk Naushad, S.D. Burman, R.D. Burman, Laxmikant Pyarelal, Jatin Lalit, A.R. Rahman. Lagu-lagunya ‘Aaja re pardesi’ dari Madhumati (1959) dan ‘Lag ja gale’ dari Woh kaun thi (1964) adalah beberapa dari banyak lagu abadinya. Lata Mangeshkar mengisi OST India sejak era 40-an hingga sekarang.

BACA JUGA:  Awali Tahun Baru, Bebizy Luncurkan Single Anyar “Dong”

Banyak lagunya yang sangat terkenal dan akrab di telinga penikmat lagu India di seluruh dunia. Bahkan Raja dangdut Rhoma Irama juga pernah mengajak Lata Mangeshkar membuat proyek album khusus yang mengabadikan lagu-lagu India dinyanyikan Lata Mangeshkar yang kini berusia 92 tahun. (EditorMRC)