Pembalap MotoGP Membuat Lombok Makin Mendunia

Perhelatan akbar MotoGP 2022 yang akan digelar di Sirkuit Internasional Pertamina Mandalika pada Maret mendatang benar-benar menjadi magnet dan episentrum baru pemulihan pariwisata Lombok, NTB dan bahkan Indonesia.

Tak perlu menunggu lama. Kata Lombok dan Mandalika dalam sepekan terakhir menjadi pembicaraan hangat di dunia nyata dan top trending di dunia maya, di jejaring media sosial dan platform digital. Hampir dipastikan dua kata itu menjadi bahan diskusi dan berbagi cerita.

Ini tak lepas dari unggahan para pesohor MotoGP terutama Alex Marqeuz yang selalu memperbarui status akun medsosnya. Mulai dari kedatangan dan ketibaan di Bandara Internasional Zainudin Abdul Majid. Marqeuz seperti tersengat oleh pesona dan keindahan Pulau Lombok terutama kawasan pantai di sekitar Sirkuit Internasional Pertamina Mandalika.

BACA JUGA:  Indeks Pembangunan Keluarga      

Bukan saja Marqeuz yang mengagumi pesona Sirkuit Mandalika dengan keindahan alamnya. Hampir semua pembalap seperti Miguel Oliveira, Alex Rins, Espargaro hingga Jorge Martin, juga mengungkapkan kesan yang sama. Bahkan julukan baru pun disematkan. Sirkuit Mandalika merupakan sirkuit terindah di dunia.

Pol Espargaro misalnya dengan menggunakan bahasa Indonesia mewarnai media sosialnya dengan lanskap Pantai Kuta Lombok. Ia menulis, ‘Jatuh cinta padamu Mandalika’.
Miguel Oliveira, pembalap Red Bull KTM Factory Racing, juga membagikan aktivitasnya setelah karantina menjelang tes MotoGP 2022. Pembalap asal Portugal mengaku tak sabar dan suka dengan Mandalika.

BACA JUGA:  Media Pembelajaran

Alex Rins, pembalap Team Suzuki Ecstar, ikut terkesima dengan keindahan Mandalika. Pembalap asal Spanyol membagikan aktivitasnya berjemur di Pantai Kuta sambil menikmati kelapa muda di pasir putih.

Tak ketinggalan Aleix Espargaro, pembalap Aprilia Racing, terpukau dengan keindahan Mandalika. Pembalap asal Spanyol ini menyebut Lombok sebagai tempat yang indah, alami, dan natural.
Terakhir, Jorge Martin, pembalap Pramac Racing menikmati keindahan Lombok dengan beragam kegiatan, dari mulai berjemur hingga bersepeda. 
Ia menyebut Mandalika sebagai salah satu tempat terbaik di dunia.
Para pembalap merasakan suasana berbeda ketika menginjakkan kaki di Pulau Lombok. Balapan rasa liburan. Ya, begitu kira-kira. Terlihat dari aktivitas yang mereka lakukan pada tes pramusim MotoGP Mandalika yang digelar 11 hingga 13 Februari 2022.

BACA JUGA:  Belajar Toleransi di Titik 26

Terlepas dari berbagai persoalan yang ada dibalik pelaksanaan tes pramusim MotoGP Mandalika. Kedatangan Alex Marqeuz dan para pembalap dunia serta kesan positif mereka yang mengaku betah dan senang dengan Lombok, merupakan sinyal dan energi positif untuk membangkitkan citra pariwisata Lombok, NTB dan Indonesia yang terpuruk akibat badai pandemi Covid 19. Terlebih Sirkuit Mandalika telah resmi menyandang predikat sebagai Pertamina Grand Prix of Indonesia.

Welcome to Lombok Sir. Get ready to race and enjoy your unforgettable holiday! (Tim Weekend Editorial)