RARA : Pawang Hujan MotoGP Mandalika

MATARAMRADIO.COM – Tiba-tiba saja namanya mendadak populer dan viral sejak digelarnya hajatan MotoGP Mandalika seminggu terakhir.

Dia jadi buah bibir dan pembicaraan hangat warga dunia maya. Dialah Raden Rara Isti Wulandari, pawang hujan indigo asal Denpasar Bali.

Aktivitasnya menggelar ritual menjinakkkan cuaca, angin, mendung dan hujan ramai disorot dan dikupas media. Tak tanggung-tanggung media kelas nasional menggelar wawancara eksklusif dan meliput langsung sang pawang hujan yang menyebut dirinya sudah kerapkali terlibat mengendalikan cuaca pada event berskala nasional bahkan internasional yang diadakan di Indonesia. Ia menyebut Asian Games 2018 salah satunya.

BACA JUGA:  Lebih Dekat Dengan Profesor Harkristuti Harkisnowo yang Viral Karena Kritik Presiden Jokowi

Kontroversi pun merebak saat hujan mengguyur arena Sirkuit Mandalika pada Sabtu pagi (19/3) kemarin.

Hujan disertai angin kencang dan genangan air dimana-mana sebagaimana ramai diunggah di media sosial oleh para pengunjung yang sedang berada di lokasi. Banyak komentar, cibiran dan pertanyaan ditujukan kepada pawang perempuan yang khas memakai baju merah itu. Banyak yang mempertanyakan dimana keberadaannya.

Dalam keterangannya kepada awak media, Rara pun menjawab enteng bahwa peristiwa hujan yang mengguyur arena Sirkuit dan sebagian Pulau Lombok Sabtu pagi kemarin adalah bagian dari harapan dan doa yang dikabulkan Tuhan pemilik alam semesta demi suksesnya MotoGP.

BACA JUGA:  Doktor Najam Raih Top CIO on Digital Implementation 2023

Rara mengaku hujan yang turun adalah bagian dari apa yang diharapkan pihak penyelenggara khususnya tim teknis dari luar negeri agar suhu aspal sirkuit tidak boleh tinggi. Rara menyebutnya maksimal 50 derajat.


Hari ini, Minggu(20/3) adalah puncak penentuan sejauhmana Rara bisa membuktikan alibi dan kekuatan supranatural yang dimiliki dirinya dan tim untuk bersahabat dengan alam. Apa yang disebutnya sebagai ikhtiar dan harapan banyak orang, agar perhelatan akbar kelas dunia yang kali pertama digelar di Lombok Nusa Tenggara Barat akan berjalan lancar dan sukses terutama dari potensi cuaca buruk yang bisa membuyarkan keadaan.

BACA JUGA:  Maju Jadi Calon Wakil Rakyat, Ustadz Zamroni Husaini Beberkan Alasan dan Fakta!


Rara telah menjadi bagian dari sejarah penyelenggaraan event olahraga MotoGP Mandalika. Setidaknya publik akan dibuat penasaran selain ingin tahu siapa pebalap yang akan tampil sebagai kampiun, juga penasaran Rara mampu membuktikan kehebatannya sebagai pawang hujan yang dapat menjinakkan cuaca akan mendung atau cerah sepanjang hari? Kita tunggu saja kejutan MotoGP Mandalika. (EditorMRC)