Jual Kepiting Demi Anak Yatim

MATARAMRADIO.COM, Lombok Barat – Tergerak untuk membantu kebutuhan anak yatim dan kaum difabel, anggota Bhabinkamtibmas Desa Mareje Timur, Kecamatan Lembar, Bripka Zunaidin berjualan kerang dan kepiting.

“Ini wujud syukur saya. Masih banyak yang membutuhkan uluran tangan,” ungkapnya.
Zunaidin mengaku kepiting dan kerang yang dijualnya diambil dari para pengepul yang ada desa. Hal itu sebagai upaya menggerakkan roda ekonomi masyarakat. “Ini dapat membantu pemasaran kerang dan kepiting tangkapan warga selain bisa membantu orang yang membutuhkan,” katanya.
Menurut Zunaidin, aktifitas berbagi sudah dilakoninya sejak 2017 bersama bhabinkamtibmas Desa Jembatan Kembar, Aipda Suryawan.
Dalam upaya berbagi, Zunaidin juga melibatkan para donatur termasuk endris foundation atau komunitas lain dengan misi membantu sesama manusia. “Kami tidak sepenuhnya menyandarkan kepada donatur. Tapi kalau ada orang yang mau mendonasikan hartanya untuk membantu sesama, kami siap bekerjasama,” katanya.
Agar tidak berbenturan antara tugas dan rasa kemanusiaan, Zunaidin melakukan aktifitas pengantaran kepiting ke pelanggan usai jam tugas. Karenanya, tak jarang ia harus mengantarkan pesanan kepiting atau kerangnya hingga malam hari.
“Bagi yang sudah tahu,mereka sengaja melebihkan bayaran untuk kepiting atau kerangnya. Atau ada juga yang sengaja menitipkan donasi bagi yang membutuhkan. Alhamdullilah, masih bisa membantu mereka yang membutuhkan ,” katanya. (Humas polda/MRC)

BACA JUGA:  Pupuk Langka, Petani Merana