Bayi yang Dibuang di Wadon Dirawat di UPT Kemensos

MATARAMRADIO.COM, Mataram – Bayi laki-laki yang ditemukan di pos ronda Dusun Wadon Desa Kekait Kecamatan Gunungsari Kabupaten Lombok Barat pada Minggu 9 April 2023 saat ini di rawat di Sentra Paramita UPT Kemensos.

“Dari tadi malam bayi sudah di bawa kesini (sentra Paramita),” jelas Pekerja Sosial Sentra Paramita UPT Kemensos, Retno Yuli kepada Mataramradio.com, Senin (10/4/23).

BACA JUGA:  Block Solutions Bangun Pabrik Blok Plastik Daur Ulang


Menurut Retno, bayi laki-laki yang ditemukan di Dusun Wadon Desa Kekait dibawa ke Sentra Paramita UPT Kemensos setelah dinyatakan sehat oleh fasilitas kesehatan setempat.


“Setelah ditemukan, polisi membawa bayi ke fasilitas kesehatan pemerintah. Usai dinyatakan sehat, langsung dibawah ke Sentra Paramita,” katanya.


Di Sentra Paramita, jelas Retno bayi akan mendapat pengasuhan dan perawatan kesehatan.
“Tadi pagi juga sudah dicek kesehatannya dan bayi dalam kondisi sehat,” katanya.

BACA JUGA:  Kemensos Siapkan Jadub Korban Gempa NTB Rp 89,36 Miliar


Menurut Retno, orang tua kandung bayi masih bisa memelihara bayinya jika siap memelihara bayinya dengan baik dan dinyatakan diatas surat bermaterai.


Selain itu, jelas Retno pihak Sentra Paramita UPT Kemensos akan terus memantau perkembangan bayi. (MRC03)