NTB Masih Perlu Banyak Vaksin

MATARAMRADIO.COM, Mataram – Kebutuhan vaksin untuk hewan ternak di NTB baru terpenuhi sekitar 0,4 persen atau sebanyak 2400 dosis vaksin dari jumlah populasi hewan ternak sapi yang mencapai 500 ribu ekor.

“500 ribu itu sapi saja, belum termasuk kambing dan lainnya. Jadi, masih butuh banyak vaksin,” kata Juru bicara satgas penyakit mulut dan kuku (PMK) NTB, Amira Nadia Prastuti kepada Mataramradio.com, Rabu (29/6/22).
Dari 2400 dosis vaksin yang ada, jelas Amira semuanya sudah disalurkan ke pemerintah kabupaten/ kota yang ada di pulau Lombok.
“Untuk Kota Mataram dapat 100 dosis, Lombok Utara 500 dosis. Sementara untuk kabupaten Lombok Tengah, Lombok Timur dan kabupaten Lombok Barat masing-masing 600 dosis,” katanya.
Saat ini, jelas Amira pihaknya masih menunggu laporan dari lapangan berapa jumlah vaksin yang dibutuhkan lagi agar semua hewan yang berpotensi terpapar penyakit mulut dan kuku bisa divaksin.
“Data dari lapangan menjadi bahan laporan untuk meminta kekurangan vaksin ke pemerintah pusat,” katanya. (MRC03)

BACA JUGA:  RSU NTB Sukses Pasang Alat Pacu Jantung Permanen