Laga Seminfinal U-23: Indonesia Kalah 0-1 Lawan Thailand

MATARAMRADIO.COM – Indonesia akhirnya menguburkan impian untuk bisa melaju k babak final U-23 Seagames 2022. Kembali pasukan Shin Tae-yong menerima kekalahan 0-1 melawan Thailand pada laga semifinal SEA Games 2021 Vietnam, Kamis (19/5).

Laga di Thien Truong Stadium itu dimainkan melalui perpanjangan waktu. Weerathep Pomphun menjadi pemupus harapan timnas, lewat gol yang dilesakkannya pada menit ke-95.              

Egy Maulana Vikri cs pun tinggal menunggu tim yang kalah, Malaysia atau Vietnam dalam laga semifinal lainnya guna memperebutkan posisi ketiga.

Penantian panjang untuk mendulang emas di sepak bola masih harus berlanjut. Indonesia terakhir kali meraih emas pada SEA Games 1991. 

BACA JUGA:  Momen Seru MXGP Samota 2022, Kepoin Yuk!

Thailand sendiri adalah pengoleksi gelar terbanyak, yakni 16 kali juara.

Di awal laga, timnas memberi harapan lewat sejumlah tekanan ke area pertahanan Thailand. Marc Klok dan Egy Maulana Vikri secara bergilir melepaskan tendangan ke arah gawang Thailand.

Namun upaya pemain timnas menemui jalan buntu. Hal sama oleh pemain Thailand. Upaya menggedor pertahanan Indonesia terbentur tembok yang dijaga Fachruddin dan Irianto. Tak ada gol tercipta hingga turun minum.

Selepas jeda, Thailand mengambil inisiatif permainan. Dalam situasi tertekan, Shin Tae-yong memasukkan Saddil Ramdani dan Syahrian Abimanyu. Mereka menggantikan Marselino Ferdinan dan Witan Sulaeman.

BACA JUGA:  Miguel Oliveira Juarai MotoGP Mandalika

Dengan laga berlangsung ketat, Indonesia mendapat rangkaian sepak pojok saat laga menyisakan 15 menit.

Salah satunya berujung tandukan Marc Klok yang membuat kiper Thailand Kawin Thamsatchanan pontang panting. Thamsatchanan lalu mementahkan tendangan bebas Syahrian Abimanyu.

Timnas U-23 terus menekan. Egy Maulana Vikri lolos dari offside dan berhadapan dengan penjaga gawang. Sayang tendangannya tepat mengarah tangkapan Thamsatchanan.

Belum adanya gol membuat laga berlanjut ke perpanjangan waktu.

Gol yang ditunggu akhirnya tercipta.Menerima umpan dari Ben Davis, Veerathep Pomplun mengontrol bola sebelum membalikkan badan dan melepaskan tembakan yang bersarang di gawang Indonesia.

BACA JUGA:  Kota Mataram Juara Umum Porprov XI NTB 2023

Timnas U-23 coba menyamakan kedudukan. Namun, mereka sulit mengancam pertahanan lawan.

Timnas justru terpancing emosi, berujung pada kartu merah William Weider Jo, Rachmat Irianto, Firza Andika, dan Ricky Kambuaya.

Susunan pemain:

Indonesia U-23: Ernando Ari Sutaryadi; Rachmat Irianto, Fachrudin Aryanto, Rizki Ridho, Alfeandra Dewangga; Marc Klok, Marselino Ferdinan, Ricky Kambuaya; Egy Maulana Vikri, Irfan Jauhari, Witan Sulaeman

Thailand U-23: Kawin Thamsatchanan, Nakin Wisetchat, Jonathan Khemdee, Airfan Doloh, Chonnapat Buaphan, Worrachit Kanitsribampen, Korawich Tasa, Chonnapat Buaphan, Benjamin James Davies, Weerathep Pomphun, Chayapipat Supunpasuch. (EditorMRC)