Sah! Pj Gubernur NTB Lantik H. Ilham S. Pd. M. Pd. Sebagai Pj Bupati Lombok Barat

Pengambilan sumpah jabatan digelar di Bencingah Kompleks Kantor Bupati Lombok Barat pada Selasa (23/4).

Selain Pj Bupati Lombok Barat, digelar juga Pelantikan Pj Ketua TP PKK Lombok Barat Hj. Erni Zuhara oleh Pj. Ketua TP. PKK NTB, Hj. Lale Prayatni.

Miq Gite sapaan akrab Pj Gubernur menyampaikan terimakasih kepada Hj. Sumiatun atas pengabdian selama ini mengemban amanah sebagai Bupati Lombok Barat.

BACA JUGA:  Pemdes Senggigi Gelar Buka Puasa Bersama
Foto Bersama Pj Gubernur NTB Drs HL Gita Ariadi dan PJ Ketua TP PKK NTB Hj Lale Prayatni usai Pelantikan Pj Bupati Lombok Barat H Ilham SPd MPd dan Pj Ketua TP PKK Lombok Barat Hj Erni Zuhara / foto istimewa

Hj. Sumiatun telah dengan penuh dedikasi melaksanakan tugas dan tanggung jawab sejak ditetapkan menjadi Penjabat Bupati Lombok Barat sejak tanggal 13 November 2023. Hal itu guna melanjutkan kepemimpinan pemerintahan setelah pengunduran diri H. Fauzan Khalid yang maju sebagai legislatif di DPR RI.”Selamat dan sukses kepada H. Fauzan Khalid yang akan menjadi wakil rakyat di NTB dapil 2 di Senayan. Mudah-mudahan dengan peran dan keberadaannya akselerasi pembangunan di daerah menjadi lebih baik,” ucap Miq Gita.

PJ Gubernur menguraikan bahwa saat ini dimulai babak transisi kepemimpinan Lombok Barat sampai dengan pemilihan kepala daerah serentak pada tanggal 27 November mendatang.”Saya yakin dan percaya dengan pengalaman H. Ilham S. Pd. M. Pd. sebagai Pj Bupati Lombok Barat yang baru dan jabatan lain sebelumnya baik sebagai Sekda yang telah dipangku, insyaallah akan mampu memimpin Lombok Barat masa transisi ini dengan sebaik-baiknya kedepan,” ungkapnya.

BACA JUGA:  Bermain Sambil Belajar di TWA Kerandangan

Ditegaskan,  penjabat Bupati Lombok Barat mempunyai tugas penting untuk mengendalikan inflasi harga. Hal ini akan dipantau langsung oleh kemendagri dalam rakor yang dilaksanakan setiap senin. Tentunya hal ini harus menjadi perhatian dan atensi para penjabat kepala daerah. Ia juga meminta agar H.Ilham dapat menguatkan program penurunan angka stunting dan kemiskinan ekstrim di wilayah Lombok Barat. Ia mengatakan bahwa propinsi NTB memiliki pergerakan atau penurunan yang progresif di tahun 2023 lalu. “Banyak tugas yang harus dijalankan tentunya harus tetap mengacu pada aturan perundang undangan yang berlaku. Sehingga roda pemerintahan dapat berjalan dengan baik dan efektif”ujarnya.

BACA JUGA:  350 KK Warga Kekait Daye Masih Mengungsi

Hadir dalam acara pelantikan PJ Bupati Lombok Barat antara lain Forkopimda Propinsi NTB, Forkopimda Lombok Barat, Anggota DPRD, Mantan Bupati, Kepala OPD, Tokoh agama dan Tokoh Masyarakat. (editorMRC)