Bersih Pantai Majukan Wisata

MATARAMRADIO.COM, Lombok Barat – Biro Humas dan Protokol Setda NTB Bersama PR Ambassador membersihkan sampah di Pantai Cemara, Kabupaten Lombok Barat, Sabtu ( 26/12).

Karo Humas dan Protokol, Najamuddin Amy mengatakan, kegiatan bersih-bersih pantai untuk menghidupkan destinasi wisata. “Kegiatan bersih-bersih pantai sebagai bentuk kepedulian kami terhadap pariwisata,” ungkapnya.
Selain itu, dilakukan pembagian sembako untuk memotivasi masyarakat agar tetap membangun destinasi wisata di pantai cemara ini.
PR Ambassador 2020, Niken Mulya mengajak wisatawan mengunjungi keindahan pantai dengan pohon bakau. “Desa wisata patut dimasukkan ke list objek wisata,” pintanya.
Kepala Desa Lembar Selatan, H. Benny Basuki menyatakan Pantai Cemara merupakan salah satu destinasi andalan Desa Lembar Selatan. (Humas NTB/MRC)

BACA JUGA:  Warga Mataram Antusias Sambut Parade Pembalap MotoGP, Berharap Marques Naik Podium