Pelabuhan Lembar Ketatkan Prokes, Logistik Masih Normal

MATARAMRADIO.COM, Lombok Barat – Pelabuhan penyeberangan Lembar Lombok Barat yang menghubungkan pulau Lombok dengan pulau Bali, sejak libur natal mulai ramai oleh para penumpang.

Menghadapi natal dan tahun baru ini, pihak pengelola pelabuhan penyeberangan Lembar bersama instansi terkait mengetatkan penerapan protokol kesehatan covid 19. Dimana, penumpang yang akan melakukan penyeberangan harus sudah divaksin 2 kali yang dicek melalui aplikasi pedulilindungi. “Selain itu, harus di swab antigen dan menggunakan masker,” jelas Kawilker KKP Lembar, Datu Kusumajati kepada wartawan, Senin (27/12/21).
Untuk mengoptimalkan penerapan prokes, di pelabuhan Lembar juga ada pos terpadu yang dijaga oleh tim baik dari TNI – Polri, ASDP serta unsur terkait lainnya. “Di pos ini, penumpang yang akan naik dan baru turun dari kapal di periksa kelengkapannya baik surat kesehatan atau persyaratan lainnya,” jelas Kapolsek KP3 Lembar, IPTU Irvan Surahman.
Menurut Irvan, sejak pelaksanaan operasi lilin Rinjani pada 24 Desember 2021 lalu, penumpang di Pelabuhan Lembar mengalami kenaikan hingga 10 persen. “Kenaikan jumlah penumpang terlihat saat malam hari,” jelasnya.
Sementara, untuk logistik baik yang masuk maupun keluar NTB tidak ada kenaikan volume kendaraan. “Khusus angkutan logistik masih normal,” jelasnya. (MRC03).

BACA JUGA:  Berkas Mantan Kades Kuripan Sudah P21