Menparekraf Sandiaga Uno Lepas Peserta L’Etape Indonesia By Tour de France di KEK Mandalika

MATARAMRADIO.COM, Lombok Tengah – Jelang ajang MotoGP Mandalika Maret 2022 mendatang, berbagai lomba dan kegiatan digelar.

Kali ini ajang tour sepeda L’Etape Indonesia by Tour de France digelar pada Minggu (20/11) yang dilepas langsung Menparekraf Sandiaga Uno dari Lapangan Masjid Nurul Bilad Kuta Mandalika.

Tour sepeda diikuti tidak kurang dari 1.308 peserta dengan mengambil start dan finish di Kawasan KEK Mandalika.

BACA JUGA:  Bos Dorna Sport Ancam Batalkan Lomba Jika Ada Wajib Karantina di Negara Tuan Rumah MotoGP

Peserta tour sepeda dibagi menjadi dua kategori yakni
menempuh jarak 124km dan 84km.

Untuk kategori Long Distance melintasi wilayah Praya Barat, Praya Kota, Praya Tengah, Pujut dan Finish di Mandalika. Dan untuk Short Distance melintasi wilayah Praya Timur, Praya Tengah, Kopang, Kota Praya hingga Pujut dan selanjutnya Finish di Mandalika.

BACA JUGA:  Dibuka, Pre booking Tiket MotoGP Mandalika 2021

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif RI, Sandiaga Salahuddin Uno dalam amanatnya sebelum pelepasan peserta, mengingatkan agar semua peserta tetap menjalankan standar protokol kesehatan.”Hati-hati, jaga kesehatan jaga tentunya keselamatan kita, save the first, enjoy Mandalika” Kata Sandiaga Uno.
Sebelumnya Kadis Pariwisata NTB juga memimpin do’a untuk kelancaran kegiatan.

Acara tersebut juga berlangsung dengan menerapkan protokol kesehatan dan terintegrasi aplikasi PeduliLindungi.(EditorMRC)

BACA JUGA:  Kalender Nasional 2022: IMI NTB Bersiap Gelar Lima Seri Kejurnas