MATARAMRADIO.COM – Luar biasa! Itulah ungkapan yang tepat untuk menggambarkan penampilan Katon Bagaskara dan sejumlah musisi jazz papan atas Indonesia yang meramaikan gelaran Senggigi Sunset Jazz, Sabtu malam minggu (5/11).
Katon Bagaskara naik ke pentas SSJ tepat Pkl. 21.10 Wita, menghentak panggung Senggigi Sunset Jazz dengan hits pembuka Dengan Logika. Katon memahami betul bagaimana memanjakan penggemarnya yang larut dalam balutan musik dan lirik lagu khas KLa Project.”Hampir 85% lagu-lagu yang dimainkan KLA Project adalah ciptaan saya,”sebut Katon usai menyanyikan hit Negeri di Awan.
Katon pun bercerita banyak kepada penonton kesan-kesannya selama berada di Pulau Lombok. Dia bercerita nikmatnya makan Sate Rembiga, Ayam Taliwang hingga pelecing Kangkung. “Lombok memang luar biasa,”kagum Katon dan melantunkan kembali lagu terbaiknya secara berturut-turut seperti Terpurukku Disini, Meski Telah Jauh.
Berikutnya Katon kembali menyapa para penonton dan bahkan memanggil sejumlah pejabat dan tamu undangan VVIP yang hadir malam itu.”Terimakasih Pak Gubernur NTB, Bupati Lombok Barat, anggota DPR RI dan Menparekraf yang telah menyiapkan tempat main terbaik seperti malam ini. Bagaimana, kita lanjut,”Tanya Katon kepada penonton yang memadati area festival.
Kali ini, dia memberi pilihan dua lagu berthema lingkungan kepada penonton. Ada Meniti Hutan Cemara dan Lara Hati. “Mau pilih yang mana nih,”tanya Katon.
Rupanya mayoritas penonton minta dinyanyikan hits Lara Hati.”Wow ini generasi kolonial atau Milenial, kok baperan semua bawaannya,”seloroh Katon.
Ia pun kembali melantun tembang melankolis romantis Lara Hati disusul hits yang taka asing lagi di telinga penggemarnya seperti Tak Bisa ke Lain Hati dan Yogyakarta.”Semoga Yogyakarta dan Pulau Lombok abadi selamanya,”sebut Katon.
Hampir di setiap lagu yang dinyanyikan, Katon memanjakan penggemarnya, menuntun penonton mengikutinya bernyanyi bersama lirik demi lirik dan membuat suasana Senggigi Sunset Jazz makin atraktid meskipun mulai diguyur hujan gerimis malam itu. Namun tidak menyurutkan kegirangan para penggemarnya yang terus minta konser dilanjutkan.”Lanjut, lanjut,”teriak penonton.
Katon pun mengajak penggemarnya untuk berdoa agar Tuhan memberikan cuaca terbaik agar penonton bisa menikmati penampilan Katon Bagaskara and friends.
Dua lagi berjudul kembali dan Dinda dimana menjadi lagu pamungkas yang mampu memberikan kepuasan luar biasa bagi para penonton yang menilai Senggigi Sunset Jazz kali ini memang beda.”Saya sangat puas mas, pokoknya SSJ top dah,”kata Neni, salah satu penonton yang mengaku jauh-jauh datang dari Bima demi menyaksikan penyanyi idolanya.
Malam itu,selain Katon Bagaskara, Senggigi Sunset Jazz juga dimeriahkan penampilan musisi seperti Kemuning Jam Sessions, Yuyun George Feat Eko Kobul dan Suradipa, salah satu musisi Jazz asal Lombok yang ikut memeriahkan gelaran Senggigi Sunset Jazz 2022. Selamat! (EditorMRC)