Dua Kafilah NTB Masuk Final STQ Nasional 2021

MATARAMRADIO.COM, Mataram – Ada kabar gembira dari Kafilah NTB yang mengikuti Ajang Seleksi Tilawatil Quran (STQ) Nasional di Maluku Utara. Kabarnya dua kafilah asal NTB masuk babak final.

Kabar gembira ini disampailan langsung Gubernur NTB Dr Zulkieflimansyah melalui status terbaru di akun facebooknya Bang Zul Zulkieflimansyah, Kamis (21/10).

Adapun peserta STQ NTB yang masuk babak final yakni Yuni Wulandari untuk cabang tilawah golongan dewasa dan L. Muhammad Khairurrazak Al-Hafiz untuk cabang Hifzil Quran Golongan 30 Juz. Kedua kafilah NTB ini akan mengikuti babak final yang akan berlangsung hari ini Kamis (21/10).”Mohon do’a…Semoga keduanya mendapat hasil yang terbaik, matur tampiasih,”tulis Bang Zul mengutip laporan dari Biro Kesra Setda Provinsi NTB.

BACA JUGA:  Disdik Mataram Siapkan Kegiatan "Germas Mengajar" Di Tengah Pandemi Covid-19

Sebelumnya Pemerintah Provinsi Nusa Tenggara Barat optimis dapat meraih juara dalam ajang Seleksi Tilawatil Quran (STQ) Nasional XXVI di Sofifi, Provinsi Maluku Utara yang berlangsung sejak 16 Oktober hingga 25 Oktober 2021.

Asisten Bidang Pemerintahan dan Kesra Setda Provindi NTB, Hj Baiq Eva Nurcahyaningsih berharap agar NTB dapat meraih juara.”Harapannya tentu bisa masuk final dan menang,” ujar Bunda Eva yang juga selaku Ketua Rombongan Kafilah NTB STQ Nasional di Maluku Utara dalam keterangan tertulis kepada pers baru-baru ini. (EditorMRC)

BACA JUGA:  NTB Memasuki Industrialisasi Produk Kehutanan