E – Kinerja Percepat Pembangunan

MATARAMRADIO. COM, Mataram – Propinsi NTB menjadi propinsi pertama yang menerapkan aplikasi E-Kinerja dengan Metode Balance Scorecard (BSC). Metode ini dapat meningkatkan dan mempercepat tata kelola pemerintahan dan pembangunan yang fokus pada pencapaian indikator RPJMD NTB untuk mewujudkan NTB Gemilang.

Sebagai penyempurnaan, E-Kinerja dilengkapi pengisian program unggulan dengan formulir A.3 yang mempermudah evaluasi kinerja OPD.

BACA JUGA:  Sapi di Kota Mataran Divaksin

“Mengisi formulir A.3 seperti menjalankan program JPS Gemilang. Awalnya ribet tapi lama-lama jadi mudah,” jelas Gubernur NTB Dr. Zulkieflimansyah, saat memimpin rapat evaluasi umum formulir A.3 Program Strategis dan Unggulan NTB dinkantor Bappeda, Selasa (28/7).


Dijelaskan, mengisi formulir A.3 pada e-Kinerja, dapat mempererat komunikasi dalam internal perangkat daerah. Dengan adanya komunikasi yang baik dari Pimpinan dan Kepala Bidang serta Kepala Seksi dan Staf yang bertugas semakin memperkuat suatu organisasi. Sehingga target kerja yang sudah ditetapkan bisa diselesaikan dengan baik dengan indicator capaian yang terukur.

BACA JUGA:  Block Solutions Bangun Pabrik Blok Plastik Daur Ulang


“Tidak mungkin akan ada learning tanpa komunikasi. Tidak mungkin ada komunikasi tanpa ada alat. A3 ini alatnya,” jelasnya.

Wagub NTB, Dr. Sitti Rohmi Djalillah, meminta setiap perangkat daerah benar-benar memahami materi dari formulir A.3 yang diisi agar saat evaluasi program lebih mudah dan terukur.


“Setelah dokumen A.3 ditandatangani harus dikawal agar evaluasinya terkontrol dengan baik,” pinta Wagub.

BACA JUGA:  Pemprov NTB Putus Kontrak GTI


Penandatangan dokumen A.3 direncanakan pada 3 Agustus 2020 mendatangdi lapangan Bumi Gora Kantor Gubernur NTB. (novita, @diskominfotikntb/MRC)