MATARAMRADIO.COM- Sebuah gudang rongsokan plastik di jalan Lalu Mesir Kelurahan Babakan Kecamatan Sandubaya Kota Mataram terbakar pada Jumat pagi, 9 Agustus 2024.
Kebakaran yang mengakibatkan ludesnya barang rongsokan tersebut, Jelas Bustan warga sekitar belum diketahui penyebabnya
“Kalau sebabnya belum tahu,” katanya.
Menurut Bustan, untuk memadamkan api yang berkobar dari jam 8 pagi ada sekitar lima unit kendaraan pemadam kebakaran yang harus berjibaku selama 30 menit.
Pantauan MATARAMEADIO.COM akibat kebakaran gudang rongsokan bukan hanya barang-barang yang tersimpan di gudang ludes terbakar tapi juga jaringan listrik dan telekomunikasi ikut terbakar.
Dan para petugas dari PLN dan Telkom, langsung melakukan perbaikan jaringan.***