MXGP Gunakan Tim Medis Lokal

MATARAMRADIO.COM, Mataram – Direktur RSU Propinsi, dr Lalu Herman Mahaputra atau yang biasa dikenal dengan panggilan dr Jack mengatakan mulai perhelatan MXGP hingga event internasional selanjutnya, tim medis lokal yang akan menangani para pembalap jika terjadi kecelakaan dalam balapan.

“Ada enam orang tenaga medis asal NTB yang sudah dapat Lisensi Chief Medical Officer. inshaallah, mereka akan menangani para pembalap MXGP jika terjadi kecelakaan,” katanya.
Keenam orang tenaga medis tersebut yakni Kepala RSU Propinsi beserta empat tim medis lainnya serta kepala RSU Kota Mataram.
“Setelah mendapat lisensi Chief medical officer, kami akan kejar lisensi lainnya agar bisa menangani para pembalap pada event internasional lainnya,” katanya.
Menurut dr Jack, dengan adanya sirkuit mandalika dan samota akan banyak event internasional yang digelar.
“Dengan lisensi yang diraih, kita bisa menggunakan tenaga medis sendiri saat ada event internasional yang digelar di Indonesia. Ibaratnya, dari kita untuk kita,” katanya. (MRC03)

BACA JUGA:  Kades Labuan Tereng Berharap Tanggul Permanen