Walikota Minta Bunda PAUD Bersinergi dan Akselerasi Programnya

MATARAMRADIO.COM, Mataram – Bunda PAUD harus segera bersinergi dan mengakselerasi program kerjanya. Program PAUD Holistik Integratif diharapkan dapat terintegrasi dan sistematis secara baik. ‌

Demikian diungkapkan Walikota Mataram H Mohan Roliskana dalam sambutannya pada pelantikan dan pengukuhan Ketua TP PKK & Bunda PAUD Kecamatan Kelurahan se-Kota Mataram Dan Sosialisasi Rakersasi IX PKK Tahun 2021, di Pendopo Walikota, Rabu (14/9).

Menurut Mohan, tugas Ibu PKK dan Bunda PAUD untuk memberikan layanan dan pemberdayaan sosial kepada masyarakat. “Selain itu, tugas bunda PAUD mengarah pada hal yang menyangkut kesehatan anak dan pemantauan gizi anak” Ungkapnya.

BACA JUGA:  Bayi yang Dibuang di Wadon Dirawat di UPT Kemensos


Sementara itu, Ketua TP PKK Kota Mataram Hj Kinnastri Roliskana dalam sambutannya menjelaskan seluruh Ketua Penggerak PKK dan Bunda PAUD dapat bergerak cepat untuk pembentukan 100% posyandu keluarga dan mewujudkan 1 PAUD HI di setiap Kelurahan untuk 100 PAUD HI di akhir 2021 di Kota Mataram. “Kader di lapangan dapat tertib dalam penanganan administrasi di setiap posyandu yang ada. Bersama-sama perlahan mengatasi kelemahan di setiap posyandu yang terdapat pada masalah administrasi yang tidak tercacat, program kerja yg tidak jelas dan tidak terukur,”paparnya sebagaimana dilansir dari siaran pers Diskominfo Kota Mataram.

BACA JUGA:  Mudik Gratis Surabaya - Lombok

Acara pelantikan selain dihadiri Wali Kota Mataram H. Mohan Roliskana, S.Sos., MH., dan Wakil Wali Kota Mataram TGH Mujiburrahman, hadiri pula Ketua DPRD Kota Mataram H. Didi Sumardi, S.H., Ketua Ketua TP PKK sekaligus Ketua Bunda PAUD Kota Mataram Hj. Kinnastri Roliskana, S.Sos., Ketua GOW Kota Mataram Hj. Waridah Mujiburrahman, Ketua Dharma Wanita Kota Mataram Hj. Baiq Herlina Idayani Effendy Eko Saswito, Ketua Pokja I Provinsi NTB serta staf ahli dan penjabat yang mewakili. (EditorMRC)

BACA JUGA:  TPS Khusus Kelebihan Pemilih